1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Cita-cita Jokowi 2045: Pendapatan Per Kapita RI Rp444 Juta

Detik News
15 Juni 2023

Dalam Peluncuran Indonesia Emas 2045 pada Kamis (15/06), Jokowi mengungkap target Indonesia menjadi lima besar ekonomi terbesar dunia di tahun 2045, dengan target pendapatan per kapita Rp444 juta dan kemiskinan 0,8%.

https://p.dw.com/p/4SaGJ
Presiden RI Joko Widodo
Presiden RI Joko WidodoFoto: Edgar Su/REUTERS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini meluncurkan Rencana Pemerintah Jangka Panjang Nasional (RPJPN) dengan tema Indonesia Emas 2045. Beberapa target dipaparkan Jokowi, mulai dari target pendapatan per kapita hingga penurunan angka kemiskinan.

Dia juga memaparkan Indonesia akan menjadi 5 bangsa dengan ekonomi terbesar di dunia pada tahun 2045.

"Rencana taktis, visi taktis, strategi besar taktis dan berani eksekusinya. Sekali lagi ini untuk membawa kapal besar bangsa Indonesia untuk menjadi 5 besar ekonomi dunia di 2045," kata Jokowi dalam Peluncuran Indonesia Emas 2045 di Gedung Djakarta Theater, bilangan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (15/6/2023).

Dia memaparkan pendapatan per kapita Indonesia tahun 2045 ditargetkan naik mencapai US$ 23.000-30.300 per tahun. Bila dirupiahkan dalam kurs terkini jumlahnya mencapai Rp 340-444 juta per kapita (kurs Rp 14.800).

"GNI per capita kita perkirakan di tahun ini US$ 5.000 lebih sedikit, US$ 5030 (per capita). Perkiraan kita di tahun Indonesia Emas 2045 berada di angka US$ 23.000-30.300 per kapita. Lompatannya," ungkap Jokowi.

Kemudian angka kemiskinan akan turun ke kisaran 0% di tahun 2045. Saat ini sendiri angka kemiskinan menurutnya sudah sampai single digit.

"Tingkat kemiskinan meskipun sudah single digit di angka 9% tapi tetap angka itu masih tinggi, di tahun 2045 diperkirakan 0,5-0,8% tapi bukan hal mudah dan gampang," beber Jokowi. (gtp/gtp)

Baca artikel selengkapnya di:DetikNews

Cita-cita Jokowi 2045: Pendapatan Per Kapita RI Rp 444 Juta-Kemiskinan 0,8%